Dosen dan mahasiswa Program Studi MSP lakukan edukasi “Mengenal Lautku” bagi anak-anak pesisir Negeri Rutong

Dosen Program Studi Manajemen Sumberdaya Perairan Fakultas Perikanan Universitas Pattimura lakukan edukasi “Mengenal Lautku” bagi anak-anak pesisir di SD Negeri Rutong. Kegiatan ini merupakan bagian dari Tridharma Perguruan Tinggi yaitu pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang menjadi tugas pokok dosen. Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) merupakan salah satu tugas pokok yang wajib dilakukan dosen sebagai bagian dari pengamalan serta penyebaran ilmu pengetahuan bagi berbagai kalangan masyarakat. Terkait hal ini, sebagai dosen-dosen yang aktif mengajar dan meneliti terkait persoalan lingkungan pesisir dan laut, dosen-dosen Prodi MSP FPIK Unpatti memilih untuk melakukan kegiatan pengabdian (PKM) melalui edukasi “Mengenal Lautku” bagi anak-anak pesisir.

Kegiatan PKM dilakukan di SD Negeri Rutong, Kecamatan Leitimur Selatan. Sebagai desa pesisir dengan sumberdaya ekosistem mangrove, lamun dan terumbu karang yang tersedia, anak-anak Negeri Rutong perlu mendapatkan edukasi untuk mencintai laut sejak dini. “Memang anak-anak pesisir tinggal di dekat laut dan sudah kenal betul semua biota-biota laut, bahkan mereka punya nama-nama daerah tersendiri dan paham betul karakteristiknya, tapi kita tetap perlu melakukan edukasi bagi anak-anak sehingga sejak dini mereka merasa memiliki dan mencintai laut yang adalah kekayaan alam yang tersedia di depan mata mereka.”, kata Cyecilia Pical, S.Pi., M.Si yang adalah salah satu staf dosen Prodi Manajemen Sumberdaya Perairan Unpatti.

Kegiatan edukasi “Mangenal Lautku” dilakukan pada Selasa, 03 September 2024 melibatkan 20 orang siswa-siswi SD Negeri Rutong yang terdiri dari siswa/i kelas V dan VI. Anak-anak sangat antusias dan senang belajar tentang eksositem mangrove, ekosistem lamun, ekosistem terumbu karang, ancaman yang dapat merusak laut, serta peran anak-anak untuk menjaga laut. Diakhir kegiatan, anak-anak diberi kesempatan untuk melihat plankton melalui mikroskop yang dibawa dari laboratorium MSP ke SD Negeri Rutong. Anak-anak dapat melihat dengan jelas berbagai jenis plankton yang berukuran sangat kecil melalui mikroskop. Hal ini penting karena di laut ada berbagai macam biota yang perlu kita jaga, baik yang berukuran besar maupun yang berukuran kecil, bahkan yang tidak bisa kita lihat dengan mata secara langsung. “Anak-anak sangat senang lewat kunjungan Bapak/Ibu dosen di hari ini. Apalagi mereka diijinkan melihat plankton yang berukuran sangat kecil dengan menggunakan mikroskop. Ini baru pertama kali bagi anak-anak. Semoga kegiatan ini masih bisa terus berlanjut sehingga membantu kami mengajar anak-anak untuk menjaga lingkungan laut.”, kata Kepala SD Negeri Rutong, Ibu Mersy Tepalawatin, S.Pd.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

16 − 5 =